
Dalam kesempatan itu,
turut hadir perwakilan Pustekkom Kemdikbud, Kasi Pengembangan Aplikasi TIK pada
UPTD Balai Tekkomdik Dinas Pendidikan Aceh, Drs. Anwar M. Isa, M.Si, Kasi
Sarana TIK UPTD Balai Tekkomdik pada Dinas Pendidikan Aceh, Debby Anggraini,
M.Si, guru pendamping dan siswa/siswi SD/MI, SMP/MTs dan SMA/SMK/MA sederajat.
Kepala Dinas Pendidikan
Aceh, Drs. Hasanuddin Darjo, MM, melalui Kepala UPTD Balai Tekkomdik Aceh, Drs.
H. Syarbaini Oesman, M, Si, menjelaskan dalam rangka peningkatan mutu
pendidikan perlu dilakukan berbagai upaya motivasi.
"Salah satunya agar
Teknologi Informasi dan Komunikasi menjadi integral dalam proses belajar
mengajar yaitu melalui ajang lomba kuis Kita Harus Belajar (Kihajar),"
terang Hasanuddin Darjo, Selasa (04/10/2016).
Dikatakannya, secara umum
dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan budaya pengembangan dan
penggunaan TIK, terutama pemanfaatan laman website balai.tekkom-aceh.net,
portal rumah belajar, TV edukasi dan radio edukasi Aceh oleh siswa dan siswi
jenjang pendidikan peserta didik.
"Sehingga mereka
dapat memanfaatkan media online, televisi dan radio untuk belajar dan berlatih
menyelesaikan soal-soal pembelajaran. Kegiatan ini juga sebagai wadah bagi para
peserta didik untuk meningkatkan mutu kompetensi dan daya saing melalui
pemanfaatan TIK secara sehat, kreatif dan produktif," ujarnya.
Ia menyebutkan, lomba kuis
tersebut menghadirkan dewan juri dari Pustekkom Kemdikbud. Bagi peserta yang
berhasil memenangkan lomba ditingkat provinsi akan diberikan penghargaan berupa
biaya pendidikan pada setiap jenjang SD, SMP dan SMA sederajad.
"Bahkan, bagi peserta
pemenang pertama setiap jenjang pendidikan tingkat provinsi akan diberikan
kesempatan untuk mengikuti ajang tingkat nasional pada bulan November
mendatang," sebutnya.
Ia menambahkan, kegiatan
ini merupakan momentum yang tepat dan sangat berharga bagi generasi Aceh untuk
dapat berinovasi, berprestasi dan berkompetensi secara sehat sekaligus dapat
memberikan pengalaman belajar yang baik dengan mengedepankan nilai sportivitas.
"Harapan kita, semoga
peserta dari Aceh nantinya dapat meraih nilai terbaik di tingkat nasional.
Untuk itu, diperlukan latihan dan kerja keras dalam belajar sehingga peserta
didik yang mendapat kesempatan ke kancah nasional dan benar-benar siap
mengikutinya," tambahnya.
Ketua panitia
penyelenggara Lomba Kuis Kihajar 2016 Dinas Pendidikan Aceh, Debby Anggraini,
M.Si, menyebutkan, peserta lomba terdiri dari tiga jenjang pendidikan meliputi,
SD/MI, SMP/MTs dan SMA/SMK/MA sederajad masing-masing diikuti 50 pelajar.
Menurut dia, empat orang
pemenang dari setiap jenjang akan diumumkan pada hari kegiatan pertama dan
waktu pengumuman akan dikonfirmasi selanjutnya. Dan kepada para pemenang akan
mengikuti seleksi kembali pada hari selanjutnya.
"Hal ini bertujuan
untuk menentukan 1 pemenang yang berhak mewakili dari setiap jenjang pendidikan
SD/MI, SMP/MTs dan SMA/SMK/MA sederajad untuk mengikuti lomba kuis KIHAJAR
Tingkat Nasional yang diselenggarakan pada November 2016 mendatang,"
demikian Debby Anggraini yang juga Kasi Sarana TIK UPTD Balai Tekkomdik pada
Dinas Pendidikan Aceh.[Rls]