
Amatan LintasAtjeh.com, rapat
pleno terbuka yang turut dihadiri tim penghubung masing-masing calon kandidat, dipimpin
langsung oleh Ketua KIP Aceh Besar Cut Agus Fathillah, SH, menetapkan nomor
urut satu Ir. Mawardi Ali dan Tgk H. Husaini AW sebagai pasangan calon Bupati
dan Wakil Bupati Aceh Besar yang didukung oleh 10 partai politik, yaitu PAN,
PDA, PBB, Hanura, PDIP, PKPI, PNA, Nasdem,Golkar dan PKB.
Selanjutnya pasangan calon
Bupati dan Wakil Bupati Aceh Besar dengan nomor urut dua adalah Saifuddin
Yahya, SE dan Juanda M. Djamal, ST, yang
didukung oleh 5 Partai politik yakni, Partai Aceh, Demokrat, Gerindra, PKS dan
PPP.
Turut hadir juga Ketua
DPRK Aceh Besar Sulaiman, SE, Kapolres Aceh Besar AKBP Drs. Heru Suprihasto,
SH. Panwaslih Aceh Besar Mizan Muhammad, Asistem I Aceh Besar Drs. Mukhtar dan
sejumlah undangan lainnya.
Kegiatan itu dihadiri
Komisioner Aceh Besar Panwaslih Aceh Besar, partai politik pendukung dan
pengusung serta ribuan simpatisan dari tim dua kandidat.[DW]