-->

Ketahuan! Diduga Dua Sampan Bantuan di Seruway Telah Dijual Oknum Datok

15 Oktober, 2016, 21.58 WIB Last Updated 2016-10-15T14:58:24Z
ACEH TAMIANG - Beredar kabar heboh bahwa dua unit sampan bantuan untuk kelompok nelayan di Kecamatan Seruway, Kabupaten Aceh Tamiang, tepatnya di Desa Paya Udang, telah dijual oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. Diduga kuat, pihak datok desa setempat turut terlibat kasus tersebut.

Data yang dihimpun LintasAtjeh.com, dari beberapa sumber di Kecamatan Seruway, Jum'at (14/10/2016) kemarin, dua unit sampan  bantuan untuk kelompok nelayan di Desa Paya Udang telah dijual beberapa waktu yang lalu dan pihak datok desa setempat berupaya menutupi kejahatan tersebut dengan alasan bahwa uang penjualan dua unit sampan dipergunakan untuk dana penyetoran kepada pihak dinas di Propinsi Aceh.

"Bahkan beberapa hari lalu, Datok Desa Paya Udang terlihat sangat sibuk mondar-mandir dan diduga sedang berupaya menutupi kasus penjualan dua unit sampan bantuan negara tersebut," terang nara sumber yang tidak ingin disebut namanya.

Saat dikonfirmasi terkait hal tersebut melalui telepon seluler 085275395238, pihak yang mengangkat telepon mengaku bukan Datok Desa Paya Udang, Munjar. Sedangkan nomor tersebut diberi oleh warga dan mengatakan itu nomor telepon sang datok.[Zf]
Komentar

Tampilkan

Terkini