-->

Besok Aceh Singkil Meriah, Rimo Bird Club Gelar Lomba Burung Berkicau

22 Oktober, 2016, 13.10 WIB Last Updated 2016-10-22T06:10:27Z
IST
ACEH SINGKIL - Komunitas Pecinta burung berkicau Rimo Bird Club (RBC), Minggu (23/10/2016) besok, akan menggelar event lomba burung berkicau di lapangan Mariam Sipoli Desa Rimo, Kecamatan Gunung Meriah, Kabupaten Aceh Singkil.

Ketua Panitia, Moch Ichsan kepada LintasAtjeh.com mengatakan kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memeriahkan hari sumpah pemuda. Menurutnya, para peserta yang ikut andil dalam event kali ini berasal dari dua provinsi yaitu Aceh dan Sumatera Utara (Sumut).

“Untuk Aceh, para peserta berasal dari Kabupaten Aceh Singkil, Kabupaten Nagan Raya, Kabupaten Aceh Barat Daya, Kabupaten Aceh Selatan dan Kota Subulussalam. Sedangkan untuk Sumatera Utara diikuti para peserta dari Kota Sibolga dan Kabupaten Dairi,” terangnya.

Dijelaskannya, kegiatan tersebut pada tahun sebelumnya juga sudah pernah diselenggarakan sekitar 6 kali. Setiap satu tahun sekali, selalu kita laksanakan, dan event kali ini memperebutkan piala RBC yang ke 3 dengan memperebutkan total hadiah senilai 31 juta rupiah.

“Adapun jenis burung yang akan ikut dalam perlombaan tersebut yaitu Murai Batu, Kacer,Love Bird, Kenari, Kapas Tembak dan Cucak Ijo. Sedangkan untuk dewan juri dipercayakan berasal dari Ronggolawe Medan Sumatera Utara,” ujar Ichsan.

"Dengan semangat sumpah pemuda, mari sama-sama kita tingkatkan persatuan dan kesatuan menuju Aceh Singkil aman, damai dan sejahtera," demikian harapnya.[AS/JML]
Komentar

Tampilkan

Terkini