-->

Masyarakat Tamiang Hulu Dukung Pencalonan Hamdan Sati

16 September, 2016, 20.34 WIB Last Updated 2016-09-16T14:12:50Z

ACEH TAMIANG – Majunya kembali Hamdan Sati dalam pencalonan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2017 mendatang, mendapat tanggapan dan dukungan masyarakat yang tinggal di Kecamatan Tamiang Hulu, Kabupaten Aceh Tamiang.

“Masyarakat Tamiang Hulu menilai bahwa Hamdan Sati telah terbukti membangun Aceh Tamiang dalam insfratuktur dan perekonomian. Bukti keberhasilan ini tercermin dengan berbagai prestasi yang didapat Hamdan Sati dalam memimpin Aceh Tamiang sekarang ini,” demikian disampaikan Suwarno, warga Dusun 69 kepada LintasAtjeh.com, Jumat (16/09/2016), di Pulo tiga.

Kata dia, salah satu contoh keberhasilan Hamdan Sati adalah mendapatkan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dan meraih sertifikat dari BPK RI secara berturut-turut sebanyak dua kali dalam penyetoran LKPD tercepat se-Indonesia.

“Selama kepemimpinan Hamdan Sati, masyarakat Aceh Tamiang juga telah terbebas dari debu. Karena di setiap penjuru desa telah terbangun sarana berupa jalan aspal,” terangnya.

Sementara itu salah seorang tokoh pemuda Desa Alur Tani, Sutiono kepada LintasAtjeh.com juga mengungkapkan bahwa Bupati Hamdan Sati  pernah menerima penghargaan dari Menteri Kesehatan RI pada tahun 2015, karena cepat tanggap menangani PIN Polio secara terpadu di Aceh Tamiang.

“Keberhasilan Bupati Hamdan Sati juga terbukti dengan mampu melaksanakan seminar klinik akuntansi berbasis akural internasional ICPM di Kunming University China pada tahun 2016,” katanya .

Meskipun sudah berhasil, sambung dia, dalam sejumlah program-program handal membangun Aceh Tamiang, Hamdan Sati masih memiliki satu PR besar yang harus dilanjutkan untuk kesejahteraan masyarakat, jadi kita masih mengharapkan Hamdan Sati menjadi Bupati Aceh Tamiang kedepan.

“Beberapa program handal yang ingin dituntaskan Hamdan Sati diantaranya membangun sarana jaringan air bersih yang mampu memfasilitasi seluruh rumah penduduk di Kabupaten Aceh Tamiang. Oleh karena itu, alangkah pantasnya sosok Hamdan Sati bisa kita beri kepercayaan kembali untuk mempimpin Bumi Muda Sedia demi terciptanya program handal tersebut,” pungkasnya.[Red]
Komentar

Tampilkan

Terkini