-->

Kodim 0109 Aceh Singkil Gelar Tanam Padi Serentak

25 September, 2016, 19.25 WIB Last Updated 2016-09-25T12:25:47Z
SUBULUSSALAM - Tentara Nasional Indonesia Jajaran Komando Distrik Militer (Kodim) 0109 Aceh Singkil, dalam rangka untuk mencapai swasembada pangan, menggelar kegiatan penanaman padi serentak di Desa Cipare-Pare, Kecamatan Sultan Daulat, Kota Subulussalam, Sabtu (24/09/2016) kemarin.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Unsur Forkopimda, Anggota DPRK, Dinas terkait, Danramil sejajaran 0109/Singkil, Unsur Muspika Sultan Daulat, Ketua dan Pengurus Cabang XXXI Persit beserta pengurus, tokoh masyarakat  dan masyarakat kelompok Tani Maju Jaya.

Kodim 0109 Aceh Singkil, Letkol Kav Kapti Hertatyawan mengatakan penanaman padi serentak bersama dengan masyarakat ini, merupakan bagian dari program Kodam Iskandar Muda Aceh dalam rangka untuk mendukung gerakan swasembada pangan.

Saat ini, penanaman padi di Wilayah Kabupaten Aceh Singkil dan Kota Subulussalam semakin berkurang seiring pertumbuhan industri disektor perkebunan. Namun, hal ini tentunya tidak akan pernah mematahkan semangat untuk bertani.

Dandim menambahkan, penanaman padi yang dilaksanakan secara serentak itu ditanami diatas lahan seluas 46 Ha dari 50 Ha yang ada di lokasi milik kelompok tani Maju Jaya Desa Cipare-Pare, Kota Subulussalam.

Sementara itu, Muzinin salah seorang  tokoh masyarakat setempat menyampaiakan ucapan terimaksih kepada TNI terutama kepada Kodim 0109/Singkil berikut jajarannya yang telah berkenan membantu masyarakat untuk membuka lahan sawah guna meningkatkan Swasembada Pangan.

"Kami yakin, rakyat akan lebih kuat bila bersama TNI," tegas Molek selaku Kepala Desa Cipare-Pare.[As/jml]
Komentar

Tampilkan

Terkini