PIDIE –
Kodim 0102/Pidie bersama Pemkab Pidie menggelar TNI Manunggal Membangun Desa
ke-97 di Lapangan bola kaki Glegapui Kecamatan Mila Pidie, Selasa (20/9/2016).
Adapun personil yang
terlibat dalam kegiatan tersebut antara lain Kodim 0102/Pidie sebanyak 22
orang, Polri 5 orang, Pemda 10 orang, TNI AL 4 orang, Yon Armed 17/RC 42 orang,
Yon 113/JS 51 orang, Yon Zipur 16/DA orang, Polkes 09.01 Sigli 3 orang,
Subdenzibang Sigli 2 orang, Penrem 011/LW satu orang.
Acara yang berlangsung di
Aula Yudha Kodim 0102/Pidie itu dihadiri oleh Dandim 0102/Pidie Letkol Inf Usik
Samwa Parana beserta Staf, Wakil Bupati Pidie, Ketua DPRK Pidie, Kapolres
Pidie, Kadis BMCK, Kadinkes Pidie, Kepala Bapeda Pidie, Kadsihutbun Pidie,
Kadis Sosial, Kadistannak, Camat Mila dan Kepala Puskesmas Mila.
Dalam kesempatan ini,
disepakati pelaksanaan TMMD ke-97 akan difokuskan di Kecamatan Mila tepatnya di
Desa Glegapui, sekalian menyerahkan Material berupa Buldozer satu unit, Beko 2
unit, Greader, 1 unit, Compack 1 unit, serta perlengkapan lainnya.
Dandim 0102/Pidie
menyebutkan bahwa kegiatan fisik lebih difokuskan apa yang dibutuhkan oleh
masyarakat, dengan demikian apa yang dikerjakan benar-benar bisa dimanfaatkan
oleh masyarakat di lingkungan setempat. “Ini merupakan Program Kemanunggalan
TNI dengan Rakyat. Jadi harus dirasakan manfaatnya oleh masyarakat itu
sendiri,” ujarnya.
Dalam kegiatan tersebut
juga ada pengobatan massal, donor darah, penyuluhan wawasan kebangsaan dan bela
negara, penyuluhan KB Kesehatan, penyuluhan narkoba, penyuluhan pertanian dan
penyuluhan hukum.
Sementara Wakil Bupati
Pidie M. Iriawan, SE, dalam sambutanya mengungkapkan rasa terimakasih kepada
TNI khususnya Kodim 0102/Pidie, yang telah bersama-sama turun ke lapangan, guna
menentukan kegiatan fisik apa yang akan dilakukan yang menjadi harapan
masyarakat disana.
“Kegiatan ini dinilainya
sebagai salah satu upaya memenuhi harapan masyarakat berkaitan dengan kesediaan
sarana dan prasarana yang diperlukan dalam wujud Kemanunggalan TNI dan Rakyat,”
kata dia.
“Kami akan selalu siap
membantu warga masyarakat di lingkungan setempat, agar kegiatan TMMD ini
terlaksana dengan baik hingga benar-benar dirasakan manfaatnya oleh warga
masyarakat,” sebutnya.[Rjl]