-->

Ini Surat Permohonan Maaf Anggota Dewan Gerindra Kepada Redaksi Lintas Atjeh

21 September, 2016, 09.22 WIB Last Updated 2016-09-21T02:29:11Z
ACEH TAMIANG - Anggota Dewan Partai Gerindra Kabupaten Aceh Tamiang, Sugiono Sukandar, telah menyampaikan permintaan maaf atas sikapnya yang dikabarkan pernah melontarkan bahasa penghinaan terhadap salah seorang wartawan Lintas Atjeh, berinisial IA melalui Ketua MDSK Desa Sidodadi, Kecamatan Seruway.

Meski saat dikonfirmasi sebelumnya, Sugiono Sukandar mengaku tidak pernah menyampaikan bahasa bahwa IA sebagai wartawan cilet-cilet. Dia mengatakan bahwa informasi itu adalah fitnah. Dirinya siap dipertemukan dengan pihak yang memberikan informasi tersebut.

"Saya tidak pernah menyampaikan bahasa itu bang. Sebaiknya abang jumpai saya sekalian bawa orang yang menyampaikan informasi tersebut. Pasti ada yang memfitnah kita," demikian kata Sugiono Sukandar.

Menyikapi perilaku oknum anggota DPRK Aceh Tamiang dari Partai Gerindra Dapil II tersebut, Pimred LintasAtjeh.com menuntut SS, 1 x 24 jam untuk meminta maaf melalui media cetak, elektronik dan online.

"Saya minta SS, dalam waktu 1 x 24 jam untuk segera minta maaf khususnya kepada Media Online Lintas Atjeh. Apabila tidak diindahkan, maka redaksi akan menempuh jalur hukum dengan tuduhan melecehkan dan mencemarkan nama baik media dan wartawan kami," tuntut Ari Muzakki sembari mengatakan mungkin sekarang baru menghina wartawan Lintas Atjeh, tidak menutup kemungkinan oknum tersebut akan berperilaku sama untuk menghina wartawan lain.

Menanggapi tuntutan Pimred LintasAtjeh.com, akhirnya Sugiono menyampaikan permintaan maafnya secara tertulis dan ditandatangani diatas materai 6000, dikirim langsung ke Redaksi Media Online Lintas Atjeh, Selasa (20/9/2016) sekira pukul 14.00 WIB kemarin.

"Saya mohon maaf jika ada bahasa saya yang telah menyinggung perasaan wartawan Lintas Atjeh. Jujur saya katakan bahwa seingat saya, tidak pernah saya berani melontarkan bahasa penghinaan kepada wartawan Lintas Atjeh," kata Sugiono Sukandar saat bertemu LintasAtjeh.com.

Berikut kutipan permintaan maaf Sugiono :

Assalamu'alaikum Warahmatullah Wabarakatuh

Saya Sugiono Sukandar dengan ini meminta ma'af kepada Media Online Lintas Atjeh kalau ada perkataan saya yang menyinggung wartawan Media Online Lintas Atjeh terkait di berita Lintas Atjeh edisi senin 19 September 2016

Materai 6000/Tanda tangan

Sugiono Sukandar
[Red]
Komentar

Tampilkan

Terkini