-->


[Syair] Ampunan-MU

11 Juni, 2016, 13.26 WIB Last Updated 2016-06-11T06:28:12Z

Ampunan-MU
Oleh Lingga Maisyura

Dalam bentangan sajadah kuterlelap
Bukan menutup sadar, hanya mata yang tertutup oleh butiran bening

Merenungi, pantaskah kubersimpuh dalam banyaknya kebathilan
Yang menjadi pakaianku sekian lama
Membasahi mushaf dalam petunjuk hidup

Pantaskah Tuhan?
Jika aku yang hina ini datang
Mengharap kasih-Mu lagi seumpama bayi yang suci

Pantaskah Tuhan?
Jika aku yang berlumur dosa ini kembali
Pulang pada-Mu hanya karena ku tersadar

Bahwa dunia ini membuatku lelah
Melenakanku dalam kefanaan
Pantaskah Tuhan?
Aku mendapat ampunan-Mu
Komentar

Tampilkan

Terkini