-->

Edi Obama Gelar Sahur On The Road

26 Juni, 2016, 17.03 WIB Last Updated 2016-06-26T10:04:19Z
BIREUEN - Memasuki 10 malam terakhir bulan suci ramadhan, Obama Market dan Forum Sosial Pemuda Bireuen (FSPB) mengelar acara ‘Sahur On the Road’ dengan membagikan paket makanan untuk sahur kepada warga yang sedang melakukan tadarus di mesjid yang terletak di pinggir jalan Banda Aceh-Medan.

Aksi yang digelar selama dua hari ini, dengan cara mengendarai mobil lalu konvoi bersama dengan pengawalan tim motor di depan rombongan  untuk membuka jalan. Aksi malam pertama dimulai dari arah barat Kabupaten Bireuen, dari Samalanga sampai ke Kota Bireuen, dan pada hari kedua dari arah timur mulai Kecamatan Gandapura menuju Kota Bireuen pada Minggu (26/6/2016) dini hari.

Direktur Obama Market, Edi Saputra mengatakan aksi ini dilakukan untuk mengisi ramadhan tahun ini dengan hal-hal positif. Salah satunya dengan mengadakan Sahur On The Road.

“Sahur On The Road ini merupakan salah satu inisiatif dari para pemuda yang tergabung dalam Forum Sosial Pemuda Bireuen dengan rasa kepedulian dan ingin berbagi. Ini alasan diadakannya acara ini,” terang pria yang akrab disapa Edi Obama ini.

Menurutnya, aksi ini bisa menumbuhkan rasa peka para pemuda Bireuen dalam kegiatan sosial berbagi bersama agar terwujudnya kekompakan di Kabupaten Bireuen.

“Saya atas nama obama market juga mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya kepada pemuda dan masyarakat yang telah berpartisipasi, bekerja keras dan bersama-sama sehingga acara yang kita laksanakan berjalan dengan tertib dan sukses. Semoga kedepannya acara seperti ini bisa terus dilanjutkan,” demikian doa harapan Edi Obama.

Di sisi lain, apresiasi disampaikan Tokoh Muda Bireuen Rahmat Asri Sufa mewakili Himpunan Pengusaha Muda Indonesia perguruan Tinggi (HIPMI PT) Bireuen. Katanya, kegiatan yang dilaksanakan oleh Edi Obama merupakan event yang tepat guna dalam menghidupkan malam ramadhan. Apalagi di penghujung ramadhan, dengan membagikan bingkisan dan makanan bagi masyarakat dan pemuda yang menghidupkan tadarus di malam ramadhan.

“Saya selaku pemuda Bireuen sangat bangga dengan kegiatan Sahur On The Road oleh Obama Market, semoga kegiatan ini terus berlanjut kedepannya," ujar Rahmat Asri Sufa selaku Ketua Umum HIPMI PT Bireuen.[Ar]
Komentar

Tampilkan

Terkini