LHOKSUKON - Abdul Samad (50), warga Gampong Blang Seupeng,
Kecamatan Matangkuli, Kabupaten Aceh Utara mengalami luka parah karena terkena
sabetan parang oleh pria yang diduga menderita sakit jiwa.
Peristiwa
itu terjadi pada Jum'at 27 Mei 2016, sekitar pukul 10:15 WIB.
Informasi
yang dihimpun LintasAtjeh.com, saat itu Abdul Samad sedang berada di kebun
miliknya sedang membuat pagar kebun dengan menggunakan bambu, tiba-tiba datang pelaku
M. Adam (38), warga Gampong Glumpang Pirak, Kecamatan Paya Bakong dengan
memegang sebilah parang.
Sontak
saja, pelaku langsung mengayunkan parang yang ada ditangannya ke bahagian tubuh
korban hingga mengenai bahagian bahu, selanjutnya korban pun jatuh telungkup.
Namun, pelaku kembali menyabetkan parangnya hingga mengenai mengenai bahagian bokong.
Meski
sudah terkena sabetan, korban berusaha melakukan perlawanan dengan cara
merampas sebilah parang di tangan pelaku. Setelah parang terlepas, pelaku melarikan
diri ke arah hutan.
Kemudian
korban dengan cara merangkak pulang ke rumahnya yang berjarak sekitar 50 meter
dari TKP sembari berteriak minta tolong, tidak lama kemudian datang warga untuk
menolong dan membawa korban ke puskesmas terdekat.
Karena
luka yang diderita parah, selanjutnya Abdul Samad dirujuk ke rumah sakit umum Cut
Meutia Buket Rata Lhokseumawe.
Dari
keterangan warga sekitar bahwasanya pelaku diduga mengalami gangguan jiwa. Kini
ia pun sudah digelandang ke Mapolsek. [Bisma]