-->

Sanggar Teater Merah Wakili Abdya Tampil di Jakarta

08 Mei, 2016, 23.02 WIB Last Updated 2016-05-08T16:03:14Z
ABDYA - Dewan Pimpinan Daerah Tingkat II Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD II KNPI) Kabupaten Aceh Barat Daya mengapresiasi Sanggar Seni Teater Merah Kabupaten Aceh Barat Daya yang akan mewakili Provinsi Aceh untuk mengikuti Festival Seni Budaya Teater Tingkat Nasional di Taman Ismail Marzuki, Jakarta.

Hal itu disampaikan oleh Sekretaris DPD II KNPI Abdya, Fendi Satria Daroesman disela-sela kunjungan mereka melihat langsung sesi latihan sanggar teater tersebut di Taman Budaya Banda Aceh, Sabtu.

"Apresiasi yang luar biasa untuk sanggar teater merah. Selamat dan sukses, persembahkan yang terbaik untuk Aceh," kata Fendi.

Sementara itu, pengurus Sanggar Seni Teater Merah, Nasrul Efendi mengatakan bahwa mereka akan menampilkan cerita tentang Malelang dan Madiun di festival yang dilaksanakan pada 15-20 Mei 2016 tersebut.

"Malelang dan Madiun merupakan kisah dari zaman kerajaan Kuala Batee dulu. Dimana Malelang dan Madiun yang merupakan dua sepupu difitnah melakukan zina oleh panglima kerajaan. Sehingga mereka dijatuhkan hukuman pancung oleh kerajaan," ulas Nasrul.

Nasrul yang juga merupakan Wakil Ketua Bidang Seni dan Budaya KNPI Abdya, mewakili Teater Merah mengharapkan doa dan dukungan dari masyarakat.

"Mohon doa dan dukungan dari semuanya, semoga kita mampu memberikan yang terbaik untuk Aceh pada festival nanti," tutupnya. []
Komentar

Tampilkan

Terkini