-->

Muntasir Hamid Yakin Aziz Syamsuddin Jadi Ketum Golkar

13 Mei, 2016, 12.53 WIB Last Updated 2016-05-13T05:56:00Z
IST
BALI -  Wasekjen DPP Partai Golkar, H. Muntasir Hamid menyatakan dukungannya kepada Aziz Syamsuddin yang maju sebagai calon Ketua Umum Golkar dalam Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) di Bali.

Muntasir mengatakan dukungan tersebut tidak serta merta diberikan karena melalui proses dan diskusi yang panjang di pusat. Bahkan sejumlah petinggi Golkar di Jakarta juga sudah merestui Pak Azis Syamsuddin layak jadi Ketua umum DPP Golkar.

"Saya yakin kalau partai Golkar ini dipegang Pak Aziz, partai Golkar akan hidup, tidak seperti kemarin-kemarin. Mungkin akan banyak lagi kader-kader lain yang akan bersama Partai Golkar. Artinya sebagai pimpinan, beliau membuat Partai Golkar ini hidup berenergi dan bekerja menghidupkan kembali warna kesatuan dan persatuan di partai pohon beringin ini," ungkap Muntasir Hamid mantan Sekeretaris DPD I Partai Golkar Aceh kepada LintasAtjeh.com melalui selularnya, Kamis (12/5/2016).

Muntasir Hamid berharap seluruh jajaran Golkar dukung Aziz Syamsuddin menjadi calon alternatif dan kuda hitam di bursa calon Ketua Umum Golkar dan teman-teman di DPD I dan DPD II partai Golkar Azis dipandang sebagai tokoh intelektual muda Golkar yang berpotensi besar layak menjadi Ketum Golkar. Dia mantan lawyer yang clean and clear sehingga cocok memimpin Golkar ke depan.

Sudah saatnya Partai Golkar dipimpin oleh generasi muda jika tidak ingin tergilas oleh perkembangan zaman yang ditandai dengan era munculnya kepemimpinan muda saat ini.

Muntasir menjelaskan, dari semua calon yang muncul, Aziz Syamsuddin lah yang mumpuni soal perubahan Partai Golkar dan juga sangat diterima di golongan senior di Partai Golkar karena kecerdasannya dalam bergaul.

“Saya yakin pengurus DPD I/DPD II Golkar se Sumatera akan menjatuhkan dukungan penuh kepada Pak Azis, sebab Pak Azis juga berasal dari pulau Sumatera. Kita yakin dan optimistis dukungan pengurus DPD I dan II di Nusantara, percaya pemilik suara di Munaslub akan memilih calon ketua umum yang memiliki jejak rekam yang baik untuk Pak Azis jadi Ketum Golkar," pungkas Muntasir Hamid.[Dw]
Komentar

Tampilkan

Terkini