-->

Hayatullah Khomaini Nahkodai PKPI Kota Lhokseumawe

20 Mei, 2016, 19.41 WIB Last Updated 2016-05-20T12:43:52Z
BANDA ACEH - Hayatullah Khomaini MZ, SE mendapat kepercayaan untuk memimpin PKPI Kota Lhokseumawe. Pengusaha Muda dan mantan Sekjen  BEM Unimal Lhokseumawe terpilih sebagai Ketua PKPI Kota Lhokseumawe hasil revitalisasi DPP PKPI Aceh.

Hal tersebut disampaikan Ketua DPP PKPI Provinsi Aceh, Indra Azmi, SE didampingi Ir. Andry Agung dan jajaran pengurus DPP PKPI Aceh seusai menyerahkan SK Pengurus PKPI Kota Lhokseumawe, Jum’at (20/5/2016), di Kantor DPP PKPI, Banda Aceh.

Indra Azmi mengucapkan selamat kepada ketua terpilih, semoga ini menjadi awal yang baik bagi PKPI khususnya wilayah Kota Lhokseumawe. Dengan kepengurusan dibawah kepemimpinan Hayatullah Khomaini MZ, SE, PKPI Kota Lhokseumawe akan berjaya kedepannya.

“Dengan kapasitas dan kapabilitas yang dimiliki adinda Hayatullah Khomaini, saya yakin PKPI Kota Lhokseumawe akan bekerja dengan maksimal dan semakin dicintai rakyat. Harapannya semua pengurus bisa solid untuk membesarkan PKPI di Kota Lhokseumawe,” demikian ujar Indra Azmi.

Sementara Ketua terpilih, Hayatullah Khomaini MZ, SE mengucapkan rasa syukur kepada Allah dan terima kasih kepada DPP atas kepercayaan yang diberikan kepadanya untuk memimpin PKPI Lhokseumawe.

“Saya berharap kepada semua kader untuk bisa bekerja bersama-sama dalam membangun PKPI khususnya PKPI Lhokseumawe dan PKPI Provinsi Aceh,” pinta Hayatullah.[Ar]
Komentar

Tampilkan

Terkini