-->

Forum Imum Gampong Tanah Jambo Aye Dikukuhkan

18 Mei, 2016, 20.43 WIB Last Updated 2016-05-18T13:43:55Z
LHOKSUKON - Forum Imum Gampong Kecamatan Tanah Jambo Aye Kabupaten Aceh Utara dikukuhkan, Rabu (18/5). Pengkuhan dilaksanakan di Balai Desa setempat.

Hadir pada acara itu Camat Dayan Albar S.Sos, Kepala KUA Muslem S.Ag, Danramil 14/Jambo Aye Kapten Inf Fakhrizal, Kapolsek AKP Teuguh Yano Budi, dan seluruh Imum Gampong.

Dalam kesempatan itu Camat Tanah Jambo Aye, Dayan Albar S.Sos, menyampaikan bahwa forum tersebut sudah terbentuk dan sudah terpilih ketuanya yang baru. Oleh karenanya, ia mengajak seluruh imum untuk menjalankan kinerjanya dengan baik.

"Kami selaku Muspika sangat mengharapkan dengan terbentuknya forum ini dapat mengedepankan musyawarah dalam menyelesaikan masalah," katanya.

Sementara itu, Ketua Forum Imum Gampong, Tgk Razali, menyampaikan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Muspika dan seluruh masyarakat di 47 desa dalam kecamatan Tanah Jambo Aye yang telah mempercayakan tugas ini kepadanya.

Untuk itu, ia mengajak kepada seluruh Imum Gampong untuk sama-sama bahu membahu dan saling membantu untuk mencegah masuknya aliran-aliran sesat di desa-desa dan harus menbentuk Pagar Gampong untuk mengontrol anak-anak agar tidak berkeliaran pada saat jam belajar baik bidang formal atau non formal.

Lanjutnya, peran Imum Gampong dan Geusyik harus sejajar. Harapannya kepada pemerintah daerah untuk sedikit memperhatikan nasib Imum Gampong untuk kelancaran tugasnya agar memberikan bantuan berupa kendaraan dinas seperti yang diberikan kepada Keuchik-keuchik. [Liem]
Komentar

Tampilkan

Terkini