-->


Istri Wabup Aceh Timur Raih Gelar Sarjana

02 April, 2016, 22.51 WIB Last Updated 2016-04-02T16:01:35Z
ACEH TIMUR - Ada moment istimewa ketika digelar prosesi wisuda mahasiswa STIKes Bina Nusantara Aceh Timur, Sabtu (2/4/2016), di Aula Candradimuka Langsa.

Pasalnya, salah satu mahasiswi yang diwisuda dari 34 mahasiswa Program Studi Kebidanan dan 59 mahasiswa Ilmu Keperawatan, merupakan istri Wakil Bupati Aceh Timur, Syahrul bin Syama'un.

Istri Wakil Bupati Aceh Timur, Mariani, mulai saat ini resmi menyandang gelar Sarjana Keperawatan (S.Kep).

Kepada lintasatjeh.com, Mariani, S.Kep mengatakan bahwa pendidikan untuk lebih tinggi adalah kebutuhan semua orang. "Karena dengan pendidikan D3 Keperawatan tentu belum cukup dan untuk menjadi sarjana keperawatan adalah impian dan cita-cita saya," ungkapnya.

Sedangkan mengenai kesan selama kuliah, Mariani mengatakan banyak sekali. Kuliah di kampus StiKes Bina Nusantara sangat senang, karena dosennya memiliki prestasi dalam mengajar, fasilitasnya.

"Jujur saja saya hampir tidak lulus satu mata kuliah karena jarang masuk. Maklum banyak dinas, tapi alhamdulillah saya buat tugas serta ikuti proses dan lulus mata kuliah tersebut," kenangnya sembari tersenyum.

Masih kata dia, saya pikir ini adalah proses akademik untuk menciptakan lulusan bermutu serta berkualitas bagi StiKes Bina Nusantara. Dan proses itu yang membuat saya sangat senang dan bangga.

"Yang menjadi catatan pilihan melanjutkan studi di kampus StiKes Binusa bukan pelarian dari kampus lain, tapi kampus Binusa adalah pilihan pertama saya," ujarnya jujur.

Istri Syahrul Syama'un ini juga mengungkapkan keinginannya untuk melanjutkan pendidikannya.


"Iya sangat ingin, sebagai informasi saya ini sudah status sebagai mahasiswa lagi di kampus StiKes Cut Nyak Dhien Langsa pada bulan Februari 2016," terangnya.


Alhamdulillah, lanjutnya, berkat dukungan bapak (suami) dan keluarga,  saya saat ini  melanjutkan studi Program Ners mudah-mudahan sampe Magister keperawatan atau Kesehatan nanti.

Mariani juga menyampaikan harapannya agar kampus Binusa untuk terus berbenah diri seperti apa yang disampaikan oleh Ketua StiKe. "Mudah-mudahan StiKes Bina Nusantara menjadi universitas kebanggaan Aceh Timur," pinta Mariani, S.Kep.[Ar]
Komentar

Tampilkan

Terkini