-->


 





Mandi Bersama Teman, Bocah 12 tahun Tenggelam di Sungai Ulim

09 Maret, 2016, 22.05 WIB Last Updated 2016-03-09T15:06:46Z
PIJAY - Seorang bocah, Misfalah 12 tahun, warga Desa Keude Parek, Kecamatan Ulim, Kabupaten Pidie Jaya, yang merupakan anak kandung seorang pegawai staf di dinas perkebunan dan Kehutanan Pidie Jaya,Muhajir, tenggelam saat mandi di sungai Ulim, gampong Tanjong Kecamatan Ulim, Kabupaten Pidie Jaya.

Peristiwa tersebut terjadi pada selasa 8 Maret pukul 17.00 WIB. Saat itu, misfalah bersama tewan-temanya mandi di sungai ulim pulang dari les disekolah. Korban merupakan warga gampong Tanjong Kecamatan Ulim, Kabupaten Pidie Jaya.

Kepala Markas PMI Pidie Jaya, Samsul Bahri mengatakan Tim akan melanjutkan pencarian Besok (Rabu), walau demikian kita dari PMI akan membuat tenda pemantauan di TKP, dengan menstambaykan beberapa relawan di lokasi kejadian untuk memantau.

Samsul menambahkan pencarian yang telah kami lakukan terkendalan dengan peralatan yang tidak memadai, insyaAllah besok menurut informasi akan datang tim penyelam dari Basarnas Aceh. Tim pencarian korban terdiri dari PMI, Satgassar, Polsek, Koramil dan Masyarakat.

Setelah melakukan pencariansehingga membuaan hasil korban ditemukan di lokasi tempat korban tenggelam sekitar pukul 11.00 siang, Rabu (09/03/2016), mayat diantar kerumah duka mengunakan ambulance PMI. [Mal]
Komentar

Tampilkan

Terkini