ACEH TAMIANG - Acara
memperingati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1347 H di Kecamatan Tamiang Hulu,
Kabupaten Aceh Tamiang, diselenggarakan secara khidmat di lapangan depan
puskesmas kecamatan setempat, Selasa (16/2/2016).
Peringatan Maulid Nabi Besar
Muhammad SAW 1347 H di kecamatan yang dipimpin oleh Camat "cerdas"
Achmad Yuardha AP, terlihat meriah karena dihadiri oleh Bupati Aceh Tamiang, H
Hamdan Sati ST, dan mantan Bupati Drs H Abdul Latief.
Selain dihadiri oleh kedua
tokoh besar Aceh Tamiang tersebut, acara maulid yang bertemakan "Kita
Tingkatkan Iman Amal Soleh dan Akhlakul Karimah untuk Mewujudkan Masyarakat
yang Bertaqwa Kepada Allah SWT, " turut dihadiri oleh Ketua MPU Aceh
Tamiang, Ilyas Mustawa, Pabung Kodim 0104, Mayor inf. M. A. Yani, Danramil
Tamiang Hulu, Kapten Inf. Suherman dan Kapolsek, Iptu Tapip.
Hadir juga seluruh pegawai
Kantor Pemerintahan Kecamatan Tamiang Hulu, para mukim, datok-datok dan para
ibu PKK, tokoh Agama Islam serta para tokoh masyarakat se-Kecamatan Tamiang
Hulu, Kabupaten Aceh Tamiang.
Acara diawali dengan kata
sambutan dari Camat "Cerdas" Tamiang Hulu, Achmad Yuardha AP, seraya
mengucapkan terima kasih kepada Bupati Aceh Tamiang yg telah hadir pada acara
Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1347 H, di Kecamatan Tamiang Hulu.
Dihadapan 300 tamu yang
hadir, Camat "cerdas" Achmad Yuardha sangat mengharapkan kepada pihak
Pemeritah Kabupaten Aceh Tamiang, khususnya kepada Bupati Hamdan Sati serta
seluruh masyarakat agar memberikan dukungan terhadap pembangunan Masjid Raya
Kecamatan Tamiang Hulu.
Bupati Kabupaten Aceh
Tamiang, H. Hamdan Sati ST, dalam sambutannya menyampaikan, hikmah yang harus
dipetik pada acara peringatan Maulid Nabi adalah berupaya mengenang kembali
tentang kelahiran Nabi Muhammad SAW sebagai pembawa ajaran dan nilai-nilai
Agama Islam.
Ustad. H. M. Haikal dari Lhokseumawe,
dalam inti ceramahnya menyampaikan, melalui moment peringatan Maulid Nabi Besar
Muhammad SAW, mari kita tingkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan kita kepada
Allah SWT, sebagai landasan pembangunan dalam menata kehidupan secara materi
maupun spiritual yang lebih baik lagi.
Selesai acara, kepada
lintasatjeh.com, Camat "cerdas" Achmad Yuardha AP, menyampaikan rasa
terima kasih kepada semua pihak yang telah turut bergotong royong dan membantu
demi suksesnya pelaksanaan Acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1437 H di
Kecamatan Tamiang Hulu.[zf]