-->


Akhir Episode Abu Rimba, Tewas Diujung Peluru!

20 Februari, 2016, 13.33 WIB Last Updated 2016-02-20T12:59:18Z
Istimewa
CALANG - Maimun alias Abu Rimba bersama satu anggotanya yang bernama Doyok dilaporkan tewas tertembak di Desa Lhok Guci, Kecamatan Pasie Raya, Aceh Jaya, Sabtu pagi (20/2/2016) sekitar pukul 05.30 WIB.

Beberapa hari yang lalu Abu Rimba sempat melarikan diri dalam sebuah kontak tembak di Pasie Timon, Kecamatan Teunom, Aceh Jaya. Kelompok bersenjata Abu Rimba menjadi buruan Kepolisian Polda Aceh karena aksinya yang kerap melakukan pemerasan terhadap warga.

"Saat ini jenazah keduanya sedang kita bawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Teuku Umar di Calang," jelas Kapolres Aceh Jaya, AKBP Riza Yulianto.

Abu Rimba adalah mantan kombatan GAM yang kembali mengangkat karena kecewa terhadap Pemerintah Aceh yang dianggap telah mengkhianati rakyat Aceh.

Mantan kombatan GAM yang akrab disapa Maimun ini merupakan tokoh kelompok Tentara Rakyat Aceh Keadilan (TRAK), kelompok bersenjata yang menyatakan diri sebagai pecahan dari kelompok bersenjata Din Minimi yang tetap bertahan di kawasan Pegunungan Pantai Barat Aceh.

Namun tragis perjuangannya harus berakhir tertembus peluru diujung senjata aparat penegak hukum.[zf]
Komentar

Tampilkan

Terkini