IST |
JAKARTA - Menteri Desa, Pembangunan Desa Tertinggal (PDT) dan
Transmigrasi (Mendesa) Marwan Jafar menegaskan dana desa harus diprioritaskan
untuk pembangunan infrastruktur yang sifatnya padat karya misalnya membuat
jalan desa, embung desa, irigasi desa, jembatan terbatas, talud, dan lain-lain.
“Alhamdulillah
sekarang percepatan penyerapan di semua kementerian dan termasuk di
kepala-kepala daerah cukup signifikan, karena target kita penyerapan secara
nasional itu 94%,” kata Marwan.
Sejauh
ini, penyerapan dana desa yang pertama dengan tahap kedua sudah mencapai 79
persen.
Adapun
jumlah dana yang bergulir pada tahap satu-dua Rp 300 juta –
Rp 400 juta. Sedangkan, tahap ketiga nanti kurang lebih Rp 100 juta –
Rp 200 juta.[Jaringnews]