-->

FORMASA Galang Dana Untuk Pengungsi Rohingya

23 Mei, 2015, 22.36 WIB Last Updated 2015-05-24T03:43:05Z
SIMEULUE - Sejumlah mahasiswa/i yang bergabung dalam organisasi Forum Mahasiswa Simeulue Abulyatama (FORMASA), turut melakukan aksi peduli terhadap para pengungsi etnis Muslim Rohingya yang saat ini telah bertebaran di beberapa camp pengungsian dalam wilayah Provinsi Aceh.

Aksi peduli para mahasiswa/i FORMASA tersebut digerakkan dengan penuh semangat dengan cara melakukan aksi penggalangan dana dan tersebar di beberapa persimpangan yang ada dalam wilayah Kota Banda Aceh, seperti Sp. Lima, Sp. Surabaya, Sp. Jambo Tape dan Sp. Lampineung sejak Jum'at, (22/5/2015) hingga Minggu, (24/5/2015).

"Sampai saat ini, dana yang telah terkumpul sebesar Rp. 2.504.800,- penggalangan dana yang dilakukan sejak Jum'at lalu terus berlangsung dan rencana dana yang telah terkumpul akan disalurkan langsung ke pihak Rohingya," demikian dikatakan Ketua FORMASA Zulianto kepada lintasatjeh.com melalui releasenya.

Katanya, FORMASA berencana mengunjungi langsung perkemahan pengungsi ataupun lokasi penampungan sementara para imigran dengan mengantarkan logistik serta pakaian bekas yang dikumpulkan dari masyarakat nantinya.

Lanjutnya, FORMASA tergerak hati melihat masyarakat kita yang bersedia menerima kehadiran manusia perahu itu. Aksi mereka juga diharapkan dapat diteladani oleh masyarakat lainnya.

"Kami melihat dari aliansi dan komunitas mahasiswa lainnya sudah bergerak, karena yang sedang kelaparan pada saat ini bukan orang lain melainkan saudara kita sendiri. Karena mayoritas pengungsi Rohingya beragama Islam," terangnya.

"Harapan kami semoga apa yang kita lakukan dapat membantu dan jadi pembelajaran untuk kawan-kawan ataupun masyarakat lainnya," demikian pungkasnya di akhir pers releasenya.[ar/r]
Komentar

Tampilkan

Terkini