-->

Komisi B DPRK Aceh Utara akan Panggil PT.PIM Soal Kelangkaan Pupuk

11 Februari, 2015, 08.18 WIB Last Updated 2015-02-11T01:18:32Z
LHOKSUKON – Kelangkaan pupuk bersubsidi dikhawatirkan dapat menghambat target swasembada pangan di Kabupaten Aceh Utara. Persoalan tersebut harus ditangani serius baik oleh pemerintah Aceh Utara maupun legislatif.

Kepada lintasatjeh.com, Selasa (10/2), Ketua Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Utara, Fauzi Riseh, menyebutkan pihaknya akan memanggil pihak-pihak yang terkait dengan persoalan kelangkaan pupuk di wilayah itu.

“Kami akan memanggil pihak terkait untuk menanyakan penyebab di Aceh Utara mengalami kelangkaan pupuk,” kata pria yang sering disapa Cempala ini.

Menurut Cempala, kelangkaan pupuk ini diduga dalam penyalurannya banyak diselewengkan. Karena yang terjadi di lapangan, kuota pupuk sangat kurang. Padahal, sesuai SK Bupati sudah disalurkan.

“Nanti akan kita koordinasikan dengan PT. PIM selaku pihak yang memproduksi pupuk itu,” pungkasnya. [01]
Komentar

Tampilkan

Terkini