-->

Penangkapan BW Berawal dari Laporan Politikus PDIP

23 Januari, 2015, 20.50 WIB Last Updated 2015-01-23T15:14:28Z
JAKARTA Penangkapan Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Bambang Widjojanto oleh Bareskrim Mabes Polri, ternyata berawal dari laporan politikus PDIP, H. Sugianto Sabran.

Sugianto, yang merupakan mantan suami artis Ussy Sulistyawati itu melaporkan BW pada 15 Januari 2015. "Kasusnya berdasarkan LP/67/I/ 2015/ Bareskrim. Pelapor, Haji Sugianto Sabran. Anggota DPR RI. Terlapor, Bambang Widjojanto," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Mabes Polri Kombes Pol Rikwanto kepada wartawan, Jumat (23/1/2015).

Kata Rikwanto, kasus tersebut terjadi pada bulan Juli 2010. Bambang Widjojanto saat itu menjadi kuasa hukum lawan Sugianto, Ujang Iskandar. "Tempat Kejadian Perkaranya di Pangkalan Bun Kotawaringin Barat. Kalimantan Tengah," kata Rikwanto.

BW kini telah dijadikan tersangka oleh Bareskrim Mabes Polri. Wakil Ketua KPK itu dinilai telah menyuruh saksi untuk memberikan keterangan palsu dalam persidangan kasus sengketa Pilkada Kotawaringin Barat. [Okezone]
Komentar

Tampilkan

Terkini