-->

Gerayangi Rumah Siti, Warga Srengseng Jakbar Dihayak

17 Januari, 2015, 20.27 WIB Last Updated 2015-01-17T13:27:30Z
LHOKSUKON – Mahyeddin (45), warga Desa Srengseng, Kecamatan Kembangan, Kodya Jakarta Barat, dilaporkan babakbelur dihajar warga karena mencoba melawan saat ditangkap warga.

Pria asal Srengseng itu, ditangkap warga karena diduga terlibat dalam kasus pencurian di Desa Tanjong Minje, Kecamatan.Madat, Kabupaten Aceh Timur, sekitar pukul 11:30 WIB, Sabtu (17/1).

Informasi yang dihimpun lintasatjeh.com, penangkapan itu berawal dari laporan Siti Maryam (60). Saat itu ada seseorang yang mencurigakan menyelinap ke rumahnya sekitar pukul 10:10 WIB dini hari.

Mendengar suara yang mencurigakan, Siti pun memeriksa sumber suara itu. Sontak saja, pria berbadan tegap yang ternyata ia kenali itu ternyata tak lain adalah tetangganya sendiri sedang menggerayangi seisi rumah Siti. Siti pun berteriak maling, sehingga pelaku dengan cepat langsung kabur dengan menyebrangi sungai.

Tak berselang, warga berdatangan ke tempat kejadian perkara (TKP). Kemudian bersama anggota polisi langsung melakukan pengejaran terhadap pelaku. Tanpa menunggu lama, pelaku akhirnya berhasil dibekuk saat bersembunyi di sebuah rumah milik warga di Desa Meunasah Panton, meskipun sempat melakukan perlawanan.

Saat ini, warga asal Srengseng ini sudah diamankan oleh Polisi setelah sebelumnya sempat dirawat di Puskesmas Cempedak, Tanah Jambo Aye, karena babakbelur dibogem warga. [Liem]
Komentar

Tampilkan

Terkini