-->

Ini Alasan Kenapa Cewek Pilih Berpacaran dengan Wartawan

07 Desember, 2014, 20.39 WIB Last Updated 2014-12-08T03:24:32Z
BANDA ACEH - Memiliki pacar seorang wartawan tentu sangat tidak menyenangkan, apalagi pacar kamu sibuk ke sana-sini. Eits, tapi tunggu dulu kali ini Tim Yangmudacom akan memberikan alasan kenapa kamu harus berpacaran dengan seorang wartawan.

Fakta yang ditemukan oleh Tim Yangmudacom, banyak orang yang enggan memiliki pacar seorang wartawan. Alasan mereka pun beragam, mulai dari waktu untuk bertemu yang sulit, tiba-tiba harus pergi ke sana-sini, cuma bisa ketemu sebentar, dan masih banyak lagi deh. Sederhananya mereka seperti pacaran dengan handphone. Nah, tetapi kali ini Tim Yangmudacom, justru akan memberikan fakta menarik dari keuntungan memiliki pacar seorang Wartawan, tentunya ini bukan pembelaan dari Tim Yangmudacom ya !

Alasan pertama, wawasan luas. Keuntungan pertama dari memiliki pacar seorang wartawan adalah wawasannya yang luas. Pastinya sepakat dong, jika seorang wartawan diharuskan memiliki wawasan luas, entah itu seputar dunia politik, olahraga, teknologi, dan sebagainya. So, pastinya Yangmuda engga akan kehabisan bahan obrolan deh kalau punya pacar seorang wartawan.

Yang kedua, rela berkorban. Risiko seorang jurnalis tentu sama beratnya dengan seorang tentara di medan perang, mereka rela mengorbankan nyawa mereka demi sebuah berita. Sederhananya, itu baru soal berita loh, sekarang bagaimana jika itu adalah perjuangan cinta Yangmuda? Ciee...he-he.

Ketiga, tidak hanya melihat satu kelebihan pasangannya. Sudah hal yang lazim jika seorang 'kuli tinta' harus bisa mengambil berbagai sudut pandang berita supaya menarik. Sekali lagi, itu baru soal berita, bagaimana jika hal itu diterapkan dalam memandang sosok pacar mereka? Tentunya mereka tidak hanya melihat satu sisi kelebihan dan keburukan pasangan mereka dong?

Kemudian yang keempat, pandai membaca situasi lawan bicara. Bertemu dan mewawancarai banyak orang sudah menjadi makanan sehari-hari seorang wartawan. Faktanya hal ini menjadi salah satu ilmu yang secara tidak sadar mampu menebak dan membaca situasi lawan bicara mereka. Kendati banyak yang menganggap hal itu tidak menarik, tetapi tentu Yangmuda ingin memiliki pacar yang mampu membaca situasi hati kalian. Setuju ?

Alasan yang kelima, berbicara fakta. Bagi banyak orang mungkin tidak terlalu suka membina hubungan yang terlalu 'ngejelimet'. Itu sebabnya cobalah sesuatu yang berbeda dengan wartawan, kesehariannya saja sudah mencari fakta. Kepo ? Eits, tunggu dulu, sekarang kalian suka tidak diperhatiin sama pacarnya ? Lebih baik percaya fakta atau dengar dari orang lain ? Jadi silahkan dipilih deh!. (yangmudacom)
Komentar

Tampilkan

Terkini