-->

Yuk Intip Cara Membuat Mie Aceh

16 November, 2014, 12.51 WIB Last Updated 2014-11-16T05:58:38Z
Mie adalah makan cepat saji yang terkenal dimana-mana. Salah satu mie yang patut dicoba dan beda dengan mie lainnya yaitu mie Aceh Asli. Mie aceh asli menggunakan berbagai bumbu dan rempah unik dan enak buatan nusantara, rasa khas Mie Aceh inilah yang membuat masakan ini beda dengan resep mie lainnya yang bertebaran diatas bumi nusantara ini.

Masakan mie goreng aceh asli adalah jenis makanan yang terkenal, tidak hanya di Indonesia saja tetapi sudah terkenal sampai keseluruh dunia, sehingga mie Aceh sangat mudah di dapatkan diberbagai tempat.

Bahan-Bahannya adalah:
400 gram mie kuning basah
300 gram daging sapi, di potong dadu kecil-kecil
150 gram udang, dikupas
150 gram kol, dibuang tengahnya, diiris tipis
60 gram taoge6 buah bawang merah, diiris tipis
750 ml kaldu sapi2 buah tomat merah, diiris dadu
2 buah bawang putih, diiris tipis
2 sendok makan seledri, dicincang halus
1 batang bawang daun, diiris halus
2 sendok teh garam
2 sendok makan kecap manis
3 sendok makan minyak goreng untuk tumis

Bahan halus:
8 buah bawang merah
4 buah cabai merah, dibuang bijinya
3 buah bawang putih
3 cm kunyit, dibakar
2 sendok makan kari bubuk
1 sendok teh merica butiran

Cara Memasak Mie Goreng Aceh Asli, Lezat
Tumis bumbu halus dan bawang merah serta bawang putih, hingga berbau harum.

Kemudian masukkan daging dan kaldu, masak hingga mendidih dan daging menjadi empuk.

Selanjutnya masukkan udang, tomat, seledri, daun bawang dan juga garam, aduk-aduk hingga udang berubah warnanya.

Dan masukkan kol, taoge, kecap manis dan juga mie, aduk-aduk lagi
Kalau sudah layu semuanya, cicipi dan sesuaikan dengan selera anda.

Demikianlah cara membuat Mie Goreng Aceh Asli yang enak dan lezat dinikmati. Silahkan dicoba dan bagikan pengalaman anda dikolom komentar dibawah ini. Semoga bermanfaat. (Tanyo)
Komentar

Tampilkan

Terkini