Data yang dihimpun Lintas Atjeh, acara ini juga turut dihadiri oleh Bupati Aceh Utara yang diwakili oleh Camat Lhoksukon Saifuddin SE, Kapolres Aceh Utara diwakili oleh Kapolsek AKP Razali. Tak lupa pula hadir Da`i Aksi Indosiar Zulfadhli, dan seniman Aceh Joel Pasee.
Kegiatan bakti sosial tersebut mendapat dukungan penuh dari Pemerintah Kabupaten Aceh Utara. Dengan adanya kegiatan amalan seperti ini, mudah-mudahan dapat menggugah masyarakat Aceh Utara dan Lhokseumawe untuk lebih peduli kepada korban kebiadaban Israel terhadap Palestina.
Dalam kesempatan itu, acara diisi dengan lantunan syair dan irama oleh Joel Pasee, dan dilanjutkan dengan dakwah Islamiyah yang dibawakan oleh Da'I Aksi Indosiar Zulfadhli.
Adapun ketua Umum Amal yaitu Rahmad Junaidi, dan Ketua Pelaksananya T Fazil. Mereka mengatakan, acara tersebut berlangsung lancar. Diharapkan, kegiatan yang mendapat dukungan pemerintah setempat dapat berlanjut demi pertolongan untuk korban kebiadan Israel terhadap Palestina. []